Gratis ongkir min belanja 1.5 Juta

Tanaman-Tanaman yang Bisa Diolah Menjadi Jus yang Baik untuk Kesehatan

Tanaman-Tanaman yang Bisa Diolah Menjadi Jus yang Baik untuk Kesehatan

Membuat jus dari buah-buahan ataupun sayuran sepertinya sudah biasa bagi kebanyakan orang. Selain menyegarkan, pastinya minuman ini memiliki manfaat bagi kesehatan. Tapi apakah Anda pernah mencoba minum jus dari jenis tanaman yang ada disekitar rumah Anda? Pada artikel ini kami akan membahasa beberapa jenis tanaman yang bisa diolah menjadi jus

Jenis tanaman yang bisa diolah menjadi jus

Berikut beberapa jenis tanaman yang bisa diolah menjadi jus buah harian Anda.

Lidah Buaya

Tanaman ini termasuk tanaman yang dimiliki banyak orang di perkarangan mereka. Seperti yang kita ketahui bahwa tanaman ini memang memiliki segudang manfaat bagi tubuh kita dari ujung kaki hingga ujung rambut. Tanaman ini banyak digunakan sebagai Pereda luka, lotion, pelembab, shampo, dan perawatan tubuh lainnya. Namun selain itu, ternyata lidah buaya bisa kita manfaatkan juga sebagai minuman jus lho. 

Nutrisi yang terkandung dalam lidah buaya diantaranya zat antioksidan dan juga berbagai macam vitamin seperti vitamin A, B1, B2, B3, B6, B12, C dan E. Terdapat juga kandungan mineral seperti magnesium, zat besi, kalsium, dan zinc. Banyaknya nutrisi yang terkandung dalam lidah buaya memberikan manfaat bagi tubuh diantaranya:

  1. Mencegah dehidrasi
  2. Baik untuk kesehatan Kulit
  3. Mengatasi Sembelit
  4. Mengontrol Kadar Gula Darah

Untuk cara mengkonsuminya dalam bentuk jus, Anda bisa mengolahnya dengan cara mengambil bagian gel dari lidah buaya sebanyak 2 sendok makan, Anda bisa mencampurkannya dengan beberapa buah-buahan lain seperti misalnya jeruk, semangka, strawberry atau pisang. Atau bisa ditambahkan juga dengan perasan lemon atau jeruk nipis sebagai penambah rasa. 

Daun Kelor

Daun kelor sangat mudah ditemukan disekitar lingkungan Anda. Manfaatkan khasiat yang ada di dalam daun kelor untuk kesehatan tubuh Anda. Daun kelor mengandung nutrisi seperti protein, karbohidrat, zat besi, magnesium, kalium, kalsium, vitamin C, vitamin A dan asam folat. Sehingga banyak orang menjadikannya sebagai obat tradisional untuk mengobati berbagai macam penyakit. 

Manfaat daun kelor bagi kesehatan diantaranya dapat mengobati penyakit ginjal, obat hipertensi, kolesterol, diabetes, hingga peradangan. Mengkonsumsi daun kelor juga dapat menjaga kesehatan mata dan daya tahan tubuh. Namun jika digunakan sebagai terapi kesehatan lebih baik dikonsultasikan dengan dokter pribadi Anda terlebih dahulu.

Untuk cara mengkonsumsi daun kelor sebagai jus bisa dibuat dengan cara merebus daun kelor dan dicampur bersama airnya untuk diblender. Anda bisa menambahkan madu sebagai penambah rasa. 

Seledri

Daun hijau ini biasanya dijadikan sebagai topping masakan sayur bening seperti sop, soto dan sebagainya. Harganya murah namun ternyata seledri mengandung banyak manfaat. Dalam daun seledri terkandung banyak air, potassium, dan nutrisi seperti vitamin A, vitamin K, vitamin B1, B2, B6 dan Vitamin C. Daun seledri juga kaya akan akan potassium, kalsium, magnesium, zat besi dan fosfor.

Dengan banyaknya nutrisi yang terkandung dalam daun seledri sehingga mengkonsumsinya pun sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh, diantaranya:

  1. Sebagai antioksidan
  2. Menurunkan kadar kolesterol
  3. Meringankan nyeri sendi
  4. Menurunkan tekanan darah
  5. Melancarkan sistem pencernaan
  6. Mencegah infeksi saluran kemih
  7. Membantu menurunkan berat badan
  8. Antikanker
  9. Menjaga kesehatan hati
  10. Meningkatkan daya tahan tubuh

Untuk cara mengkonsumsinya sebagai minuman jus, Anda bisa mengambil 1-2 ikat seledri beserta batangnya dan dicampurkan dengan beberapa buah misalnya nanas atau apel, dan bisa ditambahkan perasa seperti lemon atau daun mint. Waktu yang baik untuk mengkonsumsi jus seledri adalah setelah bangun tidur. Setelah meminumnya Anda bisa mengambil sarapan Anda setelah 15-30 menit. Namun jika Anda terlanjur sarapan, maka Anda bisa meminum jus ini setelah 30-60 menit.

Previous
Hati-Hati, Tanaman Ini Sangat Berbahaya! Sering ditemukan di Rumah

Hati-Hati, Tanaman Ini Sangat Berbahaya! Sering ditemukan di Rumah

Next
Manfaat Kulit Pisang Untuk Tanaman dan Cara Pengaplikasiannya

Manfaat Kulit Pisang Untuk Tanaman dan Cara Pengaplikasiannya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Order on Whatsapp